Perkembangan Harga Rumah Subsidi dari Tahun ke tahun

Saeland properti perumahan subsidi GSS II Sumedang 2022

Harga rumah subsidi sebetulnya setiap tahun mengalami kenaikan hanya persentasenya saja yang berubah menyesuaikan situasi serta kondisi. 

Tahun ini pun rencanannya ada kenaikan. Para pengembang pun mendukung terealisasinya wacana ini. Beberapa waktu lalu, Ketua Umum REI, Paulus Totok Lusida mengatakan pihaknya dan pemerintah sepakat bahwa harga rumah bersubsidi akan naik pada tahun ini.

Rencananya, harga rumah bersubsidi akan meningkat sebesar tujuh persen pada tahun ini. Pengembang pun menyambut baik wacana ini karena harga material terus naik sedangkan harga rumah belum naik.

Sementara, Ketua Umum Himpunan Pengembang Permukiman dan Perumahan Rakyat (HIMPERRA) Endang Kawidjaja mengatakan kenaikan harga rumah belum ditetapkan, tetapi pihaknya telah melakukan sosialisasi.

“Belum naik tetapi sudah disosialisasikan akan naik harga rumah subsidi. Rata-rata naik Rp12 juta. Itu materi yang disosialisasikan dari Kementerian PUPR, ini belum ketok palu,” katanya.

Flashback Harga Rumah Subsidi 2021

Sebelum terjadi kenaikan, harga rumah subsidi telah ditetapkan melalui Keputusan Menteri PUPR Nomor 242/KPTS/M/2020. Keputusan menteri tersebut menetapkan batas atas harga rumah bersubsidi di sejumlah daerah di Indonesia.

Meski banyak pengembang setuju dengan kenaikan harga rumah subsidi, sejumlah pihak menilai angka kenaikan tujuh persen terlalu tinggi. Salah satunya adalah Direktur Eksekutif Pusat Studi Properti Indonesia (PSPI), Panangian Simanungkalit.

Ia menyebut kenaikan tersebut tidak sesuai dengan target pasar. Pasalnya, rumah bersubsidi menyasar target pasar masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang masih terpukul akibat pandemi Covid-19.

Selain itu, tingkat inflasi 2021 dan kenaikan harga pokok yang hanya mencapai 1,87 persen. Itu pun harus menjadi bahan pertimbangan sebelum menaikkan harga. Dengan kenaikan yang tidak terlalu tinggi, lanjut Panangian, akan menjamin kestabilan jumlah permintaan rumah bersubsidi. 

Jadi bagi Sobat yang berencana menyicil rumah subsidi, sebaiknya gerak cepat selagi masih terjangkau dan sudah punya DP dalam mencari developer perumahan terpercaya dan segera survey kemudian booking unit rumah impian. 

Bagi Sobat yang berencana memiliki rumah pertama untuk keluarga kecil ataupun rencana masa depan, silahkan cek unit GSS II Subsidi berlokasi di Kota Sumedang berdekatan dengan perumahan GSS I. Bangunan berkualitas, dilalui angkutan umum & tersedia fasilitas : Masjid, taman bermain anak serta area olahraga kunjungi instagram @saelandproperty . 

Scroll to Top